Bulungan Pagi Hingga Siang Hari Cerah Berawan

RRI.CO.ID, Malinau : Prakiraan cuaca wilayah Kalimantan Utara di Rilis Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Stasiun Meteorologi Tanjung Harapan, yang disampaikan oleh Froncester Khafidzo Rakmah, berlaku mulai Rabu, 14 Januari 2026 pukul 08.00 WITA hingga Kamis, 15 Januari 2026 pukul 08.00 WITA.

Untuk wilayah Kabupaten Bulungan, kondisi cuaca pada pagi dan siang hari diperkirakan cerah berawan. Sementara pada malam hari, cuaca diperkirakan cerah berawan hingga berpotensi terjadi hujan denagn intensitas ringan. Suhu udara diperkirakan berkisar antara 23 hingga 31 derajat Celcius, dengan kelembapan udara mencapai 60 hingga 95 persen.

BMKG menghimbau tetap waspada terhadap potensi perubahan cuaca yang dapat terjadi sewaktu-waktu, dan terus ikuti pembaruan informasi cuaca dari BMKG.

Rekomendasi Berita